Pasang Iklan di Buletinkompas.com

Debut Asnawi Mangkualam di Port FC, Kontribusi Besar untuk Gol Dramatis

Kapten Timnas Indonesia, Asnawi Mangkualam, memberikan kontribusi pada debutnya bagi kubu Thailand, Port FC, pada Rabu (14/2/2024) malam WIB.

Asnawi Mangkualam mengambil bagian pada laga Liga 1 Thailand Port FC vs Muangthong United di PAT Stadium, Bangkok, markas Port FC. Pertandingan kasta tertinggi Liga Thailand itu sendiri berlangsung dramatis. 

Baca Juga : 8 Olahraga yang Menurunkan Berat Badan Secara Efektif 

Muangthong United unggul 2-0 lebih dulu lewat dwi gol Willian Popp pada babak pertama.

Port FC kemudian bangkit dan membalas tiga gol sekaligus lewat hat-trick pemain pengganti Teerasak Poeiphimai dalam periode 13 menit babak kedua. Skor pun jadi 3-2  memasuki 10 menit terakhir pertandingan.

Akan tetapi, gol Kotaro Omori pada menit ke-85 menyamakan kedudukan 3-3 bagi tim tamu.

Asnawi Mangkualam lalu masuk ketika tim melakukan dua pergantian saat laga menginjak 90 menit, ia menggantikan bek kanan tim nasional Thailand Suphanan Bureerat.

Asnawi pun tak perlu waktu lama untuk berkontribusi.

Hanya beberapa menit setelah masuk, Asnawi memberikan dampak dengan menyediakan umpan tarik yang terbukti menjadi pra assist bagi gol kemenangan timnya yang dicetak oleh penyerang asal Brasil, Tardeli.

Ini adalah kontribusi signifikan bagi Asnawi Mangkualam yang resmi diperkenalkan sebagai pemain Port FC pada akhir pekan kemarin.

Asnawi Mangkualam yang sebelumnya bermain di klub Korea Selatan, Jeonnam Dragons, menggunakan nomor punggung 6 di Port FC.  Kemenangan tersebut membuat kubu Bangkok tersebut beridiri di peringkat ketiga klasemen dengan perolehan 35 angka dari 17 laga. Asnawi dkk terpaut dua angka dari Bangkok United yang mempunyai 37 angka dari 16 pertandingan.

Loading

Silahkan Telusuri

Hasil Piala Uber 2024: Gagal Taklukkan Jepang, Indonesia ke Perempat Final Sebagai Runner-up Grup C

JAKARTA, BuletinKompas – Pasukan bulu tangkis putri Indonesia harus puas menyandang predikat sebagai runner-up Grup …